" Malaikat " Tidak ada komentar

 

 Malaikat yang mana yang disebutkan dalam Al-Qur'an ?

Siapa nama  para malaikat yang disebutkan dalam Al-Qur'an ?

Jawaban:

Malaikat yang disebutkan dalam Al-Qur'an adalah :
 
Jibril ( alaihissalam)
Jibril adalah malaikat yang bertugas  menyampaikan wahyu dari Allah kepada Rasul-Nya .
 Nama lain dari Jibril , ar Ruh ( Roh ) , ar Ruh al Qudus ( Roh Kudus ) , ar Ruh al Ameen (Ruh Yang Terpercaya ) , ar Ruh al Haq ( Roh Kebenaran ) dan an- Namus al Akbar .
" Barang siapa yang mennjadi musuhi Jibril – maka (ketahuilah)  bahwa sesungguhnya dialah yang menurunkan (Al-Qur’an) ke dalam  hatimu dengan izin  Allah , membenarkan apa (kitab-kitab) yang terdahulu dan menjadi petunjuk serta berita  gembira bagi orang yang beriman. " ( QS. al Baqarah , 97 )


 " Jika kamu berdua saling bantu membantu menyusahkan dia ( Muhammad ) maka sessungguhnya ! Allah  menjadi pelindungnya dan juga  Jibril dan orang baik di antara orang-orang beriman. Dan selain itu malaikat-malaikat adalah penolongnya "( QS. At­-Tahrim:4 )
 
Mika’il (alaihissalam)
Mika'il adalah malaikat yang bertanggung jawab menyebarkan  rezeki di mana pun Allah ingin .
" Barang siapa yang menjadi musuh Allah dan malaikat-Nya , rasul-rasul-Nya, Jibril dan Mikail, maka sesungguhnya Allah adalah musuh orang-orang kafir . " ( QS. al Baqarah , 98 )
 
Israfil ( alaihissalam)
Israfi ( as) adalah malaikat yang ditugaskan meniup sangkakala di hari kiamat .
" Dan pada hari ketika sangkakala ditiup , maka mereka yang di langit dan orang-orang yang berada di bumi akan takut kecuali siapa yang dikendaki Allah , dan semua akan datang menghadap-Nya dengan merendahkan diri. " ( QS. al Naml , 87 )


" Lalu Sangkakala akan ditiup ( tiupan kedua ) dan lihatlah ! seketika itu mereka akan keluar dari kuburnya( dalam keadaan hidup) menuju kepada Tuhannya. " ( QS. al Yasin , 51 )


" Pada hari itu mereka akan mengikuti (panggilan) penyeru ( Israfil ) , tanpa berbelok-belok (membantah); dan semua suara tunduk merendah kepada Allah Yang maha Pemurah sehingga  kamu tidak akan mendengar apa pun kecuali suara lembut . " ( QS. al Ta -ha , 108 )


" Dengan patuh mereka  segera datang  kepada  penyeru itu ( Israfil ) . Orang-orang kafir akan berkata : . Ini adalah hari yang sulit " ( QS. al Qamar , 8 )
 
Izrail (alaihissalam)
Dia adalah Malaikat maut yang mencabut nyawa dengan perintah Allah swt . Dia disebutkan dalam hadits-hadits dan ayat-ayat sebagai " Malaikat Maut . "


" Malaikat maut yang diserahi untuk( mencabut nyawa)mu akan mematikan kamu , kemudian kepada Tuhanmulah kamu akan dikembalikan . " ( QS. al Sajdah , 11 )


" Sehingga ketika kematian akan mendatangi salah satu dari kalian , malaikat Kami mencabut nyawanya , dan mereka tidak pernah lalai dalam tugasnya. " ( QS. al An'am , 61 )


" Ketika utusan kami ( kematian ) tiba dan mencabut nyawa mereka , mereka berkataka : " Di mana sesembahan  yang biasa  kamu sembah selain Allah? " . ( QS. al A'raf , 37 )
 
Kiram al Katibin
" Penjaga " yang  disebutkan dalam ayat-ayat bawah ini adalah " Kiram al Katibin "dua malaikat yang  mencatat amal perbuatan .


 " Dan sesungguhnya bagi kamu ada (malaikat-malaikat)yang mengawasi (perbuatanmu) .Yang mulia di sisi  Allah ,dan yang mencatat perbuatanmu.mereka mengetahui apa yang kamu lakukan " ( QS. al Infitar , 10-12 ) .
 " Dan Dia adalah Penguasa mutlak  atas hamba-Nya , dan ditus-Nya kepadamu malaikat-malaikat penjaga atas kamu . " ( QS. al An'am , 61 )
 
Hafaza (  Malaikat Pelindung )
" Saksi " yang disebutkan dalam ayat di atas adalah para malaikat hafaza yang ditugaskan untuk menjaga.
" Dan bumi akan disinari dengan cahaya Tuhannya , dan Kitab akan ditetapkan , dan para nabi dan saksi akan dihadapkan , dan keputusan akan diberikan antara mereka dengan adil , dan mereka tidak akan diperlakukan dengan zalim . "
 
Hamalat al -'Arsh
Mereka adalah para malaikat yang mengusung arsy ( singgasana ) yang disebutkan dalam ayat berikut :
" Mereka ( malaikat ) yang memikul Arsy ( Allah ) dan (malaikat) yang ada di sekitarnya bertasbih dengan memuji Tuhannya , dan mereka beriman kepada-Nya , dan meminta pengampunan untuk orang-orang yang beriman ( dalam keesaan Allah ) (seraya berkata ) : " Ya Tuhan kami ! Rahmat dan ilmu yang ada pada-Mu meliputi segala seesuatu , maka berilah ampunan pada orang-orang yang bertaubat dan mengikuti jalan (agama-Mu) , dan peliharalah mereka dari azab neraka yang menyala-nyala ! " ( QS. al Mu'min , 7 )
" Dan para malaikat  berada di berbagai penjuru langit ,pada hari itu  delapan malaikat menjunjung Arasy Tuhanmu , di atas mereka . " ( QS. al Haqqah:17 ) Kaynak: http://www.hakikatislam.com - Malaikat yang mana yang disebutkan dalam Al-Qur'an ?

E-mail ke teman
E-mail ke teman

1435 - 1438 © © http://www.hakikatislam.com/